Minggu, 13 September 2009

PDKT 2009 has began!

Jatinangor (12/09)

Acara orientasi mahasiswa baru jurusan Teknik & Manajemen Industri Pertanian (TMIP) UNPAD memasuki babak baru. Dengan tajuk Pengenalan Dunia Keprofesian TMIP 2009 (PDKT 2009) resmi dibuka pada tanggal 12 September 2009. Datang terlalu pagi bagi para maba yang mengakibatkan 1 orang terpaksa dibawa ke UPT karena "sakit perut"??
Dengan ketukan palu (walau gagal terlaksana) dari Ketua Jurusan TMIP (yang diwakilkan oleh Pa Aru selaku pembina Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ TMIP)) acara pun dimulai.

Diawali dengan sambutan-sambutan (yang cukup membosankan,hehe) dari Ketua Pelaksana Acara dan Ketua Jurusan yang diwakilkan. kemudian berlanjut dengan pengenalan jurusan TMIP yang dimoderatori oleh saya sendiri,,hehe dengan pembicara Pak Aru dan Pak Mimin
diawali dengan salam hangat dan lelucon (tapi ujung2nya bosen juga), kemudian dilanjutkan dengan pemilihan Ketua Angkatan (Ketan)2009 yang terpilih yaitu Farid manusia gempal dari Jakarta ini menjanjikan adanya futsal terus di TMIP (semoga terlaksana)

Lanjut acara seminar akademik dari Pak Mimin yang cukup membuat mata berat.
setelah itu shalat dzuhur berjamaah dan mentoring keagamaan menurut kepercayaan masing-masing. Adapula bintang tamu seorang pembicara yang menjadi alumnus sukses dari TMIP

Terakhir ada bincang-bincang dengan Pendamping Kelompok beberapa menit
maba pun dikondisikan dengan cukup keras, karena kurang disiplin
pembacaan dan pentandatangan kontrak selama acara PDKT 2009 pun sudah terlaksana

namun masih banyak yang melakukan kesalahan dengan membawa barang-barang yang tidak diperintahkan.

kita lihat saja besok (14 September 2009) apakah mereka sudah mulai menerapkan peraturan-peraturan yang telah disepakati??

Mengenai Saya

Foto saya
saya seorang mahasiswa tingkat 4 (pada 2011) di universitas negeri ternama dikota Bandung (tepatnya di kota Sumedang)ambil bidang studi teknik pertanian (ceritanya mau jadi petani berdasi amin!!) saya anak ke3 dari 3 bersaudara. karena jarak dari rumah ke kampus jauh saya khawatir tua dijalan..huhu